Selamat Datang di PITIMOSS Fun Library
Selamat
menikmati berbagai fasilitas dan kenyamanan yang kami sediakan untuk Anda. Saat
ini Pitimoss menyediakan berbagai bacaan seperti komik, bacaan fiksi, non-fiksi,
pop science, ensiklopedi, dan majalah yang dapat Anda baca ditempat atau Anda
pinjam untuk dibawa pulang dengan lama pinjam yang dapat Anda tentukan sendiri,
tentunya dengan harga yang sangat murah.
Sebagai Taman Bacaan terbesar di Kota Bandung, Pitimoss selalu melakukan penambahan koleksi dari hari-kehari, baik buku lama untuk melengkapi maupun buku yang baru terbit. Berbagai penerbit buku di tanah air mendukung penuh dalam penyediaan produk mereka di Pitimoss, yang tentunya buku baru akan cepat tersedia. Untuk komik Pitimoss menyediakan 3 sampai 5 copy untuk satu judul dan 2 sampai 4 copy buku untuk novel. Setiap komik baru yang terbit, 1 sampai 2 buku akan kami sediakan khusus untuk baca ditempat selama 1 minggu (supaya semua member cepat mendapatkan giliran baca), sisanya dapat langsung dipinjam. Untuk majalah, harga sewanya selalu kami turunkan berdasarkan umur majalah tersebut, makin lama majalah tersebut, maka makin murah harga sewanya.
Kami
sangat menghargai waktu Anda dalam melakukan transaksi, berbekal komitmen pelayanan
cepat dan bersahabat, pelayanan kami
pun didukung oleh sistem komputerisasi
yang canggih. Ketika memilih koleksi yang ingin Anda baca, Customer Assistance
kami akan selalu siap melayani Anda, index dan katalog buku dapat diakses di
komputer. Setelah bertransaksi, laporan akan langsung dikirim SMS Center
kami ke ponsel anda.
Walaupun
kami telah menerapkan mekanisme denda untuk buku yang dikembalikan melewati tanggal
jatuh tempo, tapi kami akan sangat menghargai jika Anda mengembalikannya tepat
waktu. Jika Anda berhalangan pada waktu jatuh tempo, perpanjangan pinjam
melalui telepon atau SMS dapat dilakukan, yang tentunya biaya perpanjangan akan lebih
murah dibandingkan pinjam ulang ataupun denda. Pitimoss sangat tidak
merekomendasikan buku yang Anda pinjam, dipinjamkan lagi pada orang lain,
karena berbagai pengalaman member kami sulit menagih pada orang ketiga yang
mereka pinjamkan tersebut yang akhirnya menimbulkan masalah dikemudian hari.
Begitupun sebaliknya, buku yang anda kembalikan sebelum jatuh tempo, akan kami hadiahi
point reward.
Pitimoss
Poin Reward, adalah program pemberian point untuk member yang bertransaksi
atau mengajak teman yang lain menjadi anggota Pitimoss. Poin yang dikumpulkan,
setiap bulannya akan dikonversi menjadi voucher yang digunakan bertransaksi.
Anda dapat mengumpulkan poin tersebut dari:
1.
Setiap peminjaman minimal 3 buku dengan
kelipatan Rp. 5.000,- Anda akan mendapatkan poin sebesar 40 poin.
2.
Mengembalikan buku yang masih dalam waktu
peminjaman (sebelum jatuh tempo pengembalian) - jumlah poin tergantung pada
harga sewa buku dan sisa hari peminjaman
3.
Mengajak teman Anda menjadi member
Pitimoss, Anda mendapatkan 100 poin.
4.
Setiap teman Anda tadi (yang Anda
sponsori) meminjam atau baca minimal Rp. 3.000,- dan kelipatannya Anda
mendapatkan 20 poin
5.
10 poin dari setiap transaksi orang yang
diajak oleh teman yang Anda sponsori dengan ketentuan transaksi yang sama
(dengan point 4)
Setiap
hari minggu dan libur nasional Anda dapat membaca gratis seluruh koleksi
kami tanpa batas selama jam operasional Pitimoss (9.00 – 20.00 WIB). Pitimoss
juga memberikan diskon khusus setiap pembelian buku yang kami sediakan. Saran
dan kritik Anda kami tunggu di email: pitimoss@yahoo.com. Semoga visii
Pitimoss “Menjadikan Membaca Sebagai Kebiasaan Yang Meyenangkan dan Murah”
akan terwujud.
Untuk
mendapatkan update informasi seputar Pitimoss, Anda dapat bergabung pada
Facebook Pages atau twitter
Terima Kasih,
PITIMOSS Fun Library
Jl Banda 12-S Bandung Tel/Fax. 022-4208072 || SMS Center: 0896 1771 7765
0 komentar:
Posting Komentar